Ketika bisnis kita lancar maka kita bersukacita. Tetapi ketika bisnis kita bangkrut, namun kita tetap bersukacita maka inilah dikatakan sukacita di luar logika.
Sukacita di luar logika: mampu menjaga hati di tengah pergumulan. Menjaga hati di tengah pergumulan adalah suatu kemampuan untuk mengawasi hati supaya tetap damai, meskipun berada dalam kondisi yang mengecewakan, menguatirkan dan bahkan menyakitkan hati.
Apakah Sukacita Bawaan Lahir?
Pada umumnya bayi dilahirkan ke dunia pasti menangis. Tidak ada bayi yang baru lahir langsung bersukacita. Sukacita bukan bawaan lahir. Sukacita juga tidak dipengaruhi oleh keadaan yang kita alami.
Sukacita hanya kita dapat di dalam Tuhan. Tuhan sumber sukacita. Rasul Paulus mengatakan “Bersukacitalah senantiasa dalam Tuhan! Sekali lagi kukatakan: Bersukacitalah!” (Filipi 4:4).
Sukacita harus kita miliki karena itu sangat penting. Sukacita harus kita raih dan menjadi gaya hidup kita sehari-hari. Dalam keadaan susah maupun senang, baik ataupun buruk kita harus tetap bersukacita dalam Tuhan.
Pentingkah Menjaga Hati?
Kata “hati” salah satu kata yang paling sering muncul di Alkitab. Kata ini muncul sebanyak 876 kali di Alkitab. Firman Tuhan mengatakan “Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan” (Amsal 4:23).
Semua bermula dari hati. Apa yang ada di dalam hati menentukan buah yang dihasilkan. Sikap hati menentukan kehidupan kita dan ijinkanlah Roh Kudus menguasai hati kita.
Hati-hatilah dengan hati kita. Hati mencerminkan kepribadian kita. Hati ibarat sehelai kain kanvas yang akan membentuk coraknya sesuai cat yang disapukan di atasnya.
Apa yang ada dalam hati akan terlihat dalam ucapan dan tindakan kita. Kita perlu memiliki hati yang takut akan Tuhan supaya kita berada di jalan yang benar. Jadi, sangat penting bagi kita untuk tetap menjaga hati. Email kami jika ada tanggapan Anda yang lain
Oleh sebab itu, apapun pergumulan hidup yang kita alami, marilah kita tetap menjaga hati supaya sukacita tetap terpancar di hidup kita.
Pertanyaan Diskusi
- Bagaimanakah cara Anda menjaga hati Anda ketika ditengah pergumulan?
- Apakah Anda mampu bersukacita senantiasa?
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.